Rabu, 08 April 2009

Check-up Financial

Di bidang kesehatan, dokter menyarankan untuk secara berkala melakukan check-up. Mengapa? Karena dengan adanya check-up, kita dapat mendeteksi keberadaan penyakit-penyakit sejak dini. Dengan adanya deteksi lebih awal, kita dapat mengambil tindakan secepatnya dan mencegah kerugian lebih lanjut.

Sama halnya dengan keuangan. Anda juga disarankan untuk selalu melakukan check-up terhadap keuangan Anda. Check-up financial dapat membantu Anda dapat mendeteksi adanya kemungkinan “penyakit-penyakit keuangan”, seperti:

Terlalu boros
Terlalu banyak hutang
Kekurangan uang tunai pada masa darurat
Kekurangan investasi untuk masa depan
Gejala kebankrutan
Dengan adanya deteksi dini, Anda dapat segera mengambil tindakan untuk mencegah kerugian lebih lanjut. Mencegah lebih baik daripada mengobati, bukan?


Memperkenalkan :


--------------------------------------------------------------------------------

Check-up Finansial




--------------------------------------------------------------------------------


Tiga Langkah Praktis Untuk Mendeteksi “Penyakit Keuangan”







Paduan “Check-Up Finansial” merupakan paduan how-to yang berisikan tiga langkah praktis yang dapat Anda lakukan untuk melakukan Check-up, yaitu:

Membuat laporan neraca.
Dalam langkah ini Anda diajarkan untuk menghitung kembali harta dan hutang Anda pada saat ini, yang pada ujungnya akan menghasilkan nilai kekayaan bersih. Kekayaan bersih ini adalah nilai sebenarnya dari kekayaan yang telah berhasil Anda kumpulkan hingga saat ini.
Membuat laporan arus kas.
Dalam tahap ini, Anda akan diajarkan mengenai konsep pergerakan uang pada perorangan, beserta bagaimana arus kas yang baik dari seorang investor. Pada akhirnya Anda akan diajarkan cara membuat laporan arus kas, yang dapat menggambarkan pergerakan uang pada diri Anda.
Menganalisa kondisi keuangan pribadi Anda.
Setelah membuat kedua jenis laporan, Anda akan diajarkan cara menganalisa laporan keuangan untuk mendapatkan gambaran mengenai kondisi keuangan Anda pada saat ini. Dari hasil analisa ini, Anda dapat mendeteksi kemungkinan adanya “penyakit” pada keuangan Anda.

Paduan ini juga disertai sebuah worksheet Excel yang dapat membantu Anda untuk melakukan perhitungan-perhitungan keuangan. Check-up finansial Anda menjadi mudah dan menyenangkan. Dengan adanya referensi mengenai arti dari angka-angka hasil analisa keuangan, Anda dapat mengetahui sendiri bagaimana kondisi keuangan Anda tanpa perlu bantuan tenaga ahli. Artinya Anda tidak perlu mengeluarkan biaya lagi untuk membayar jasa konsultasi check-up finansial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Komentar