Rabu, 08 April 2009

“Apakah Benar Saya Bisa Menjadi Kaya?”

Ya! Apapun latar belakang pendidikan dan pekerjaan anda... Anda bisa menjadi kaya!

Banyak orang menganggap bahwa orang kaya adalah orang yang dianugerahi berbagai hal. Dari karakter yang mendukung mereka untuk sukses, lingkungan keluarga yang bonafit, sampai keberuntungan besar.

Ini adalah anggapan yang salah. Faktanya, mayoritas orang kaya adalah orang-orang biasa memulai dari bawah. Ada banyak contoh orang kaya yang dulunya berprofesi petani, pekerja kasar, guru, pedagang eceran, serta orang-orang dari berbagai profesi umum lainnya. Mereka semua menjadi kaya melalui usaha dan cara mereka sendiri-sendiri.Mereka mendapatkan uang dengan mempergunakan keahlian masing-masing.

Namun, dibalik keanekaragaman tersebut, mereka semua memiliki satu kesamaan. Mereka memiliki pengetahuan mengenai apa yang harus mereka lakukan terhadap uang yang mereka dapat. Mereka bisa memaksimalkan kegunaan dari uang mereka, serta memanfaatkannya untuk mendapatkan uang lebih banyak lagi.

Anda juga bisa menjadi kaya seperti mereka dengan cara mempelajari pengetahuan mereka dan mempraktekannya secara nyata dalam kehidupan Anda. Pengetahuan ini, setelah melalui beberapa tahap penelitian, telah saya kumpulkan ke dalam satu paket ebook paduan ilmu keuangan pribadi.



“Salah satu kecerdasan yang harus dimiliki oleh manusia modern adalah kecerdasan finansial, yaitu kecerdasan dalam mengelola aset pribadi, khususnya dalam hal ini adalah pengelolaan aset keuangan pribadi. Dengan pendekatan "story telling" yang menarik dan kreatif, David dapat menjelaskan dengan sederhana dan jelas mengenai konsep-konsep ilmu keuangan dengan penerapannya pada kehidupan pribadi seseorang. Ebook ini menjadi semakin menarik, karena didistribusikan melalui internet yang juga merupakan salah satu contoh kecerdasan finansial penulisnya. Sebagai praktisi bisnis dan entrepreneurship, penulis buku dan pembicara publik dalam bidang manajemen diri, saya sangat menganjurkan bagi Anda yang ingin mencapai sukses secara finansial untuk membaca ebook ini.”

Aribowo Prijosaksono
Managing Director, Bimasena Group
Penulis buku best seller Self Management Series




Manfaat Apa yang Anda Peroleh Dari Keuangan Pribadi?

Kebanyakan orang memiliki ‘lubang’ pada dompetnya. Tanpa disadari lubang ini menyebabkan uang mengalir deras keluar tanpa manfaat yang jelas. Berapapun banyaknya uang yang dimasukkan ke dompet, semuanya akan habis tanpa sisa. Tentu saja Anda tidak ingin hal ini terjadi pada Anda. Dengan pengetahuan dari keuangan pribadi, Anda dapat mendeteksi keberadaan lubang pada dompet Anda. Segera tambal lubang ini, dan dapatkan kegunaan optimal dari uang pendapatan Anda.

Apakah Anda memiliki tabungan, tetapi tidak tahu bagaimana cara memanfaatkannya secara optimal? Keuangan Pribadi mengajarkan mengenai cara-cara berinvestasi. Anda bisa memilih jalur investasi mana yang paling cocok buat Anda. Uang Anda akan bekerja menghasilkan uang untuk Anda.

Tentunya ada barang-barang impian yang ingin Anda miliki tetapi sampai sekarang masih belum kesampaian. Mungkin saja Anda ingin membeli sebuah rumah. Atau mungkin sebuah mobil sport? Atau mungkin tiket liburan ke Eropa? Saya akan menunjukkan cara untuk menyusun rencana keuangan agar Anda dapat membeli barang-barang impian Anda.

Musibah datang tanpa diundang. Tentunya Anda tidak ingin dirugikan oleh kehadiran musibah. Ikuti program antisipasi resiko. Keuangan Anda tidak akan bergeming sedikit pun walaupun dihantam musibah. Anda dapat tidur dengan tenang.

Dalam perjalanan hidup, Anda akan menjumpai saat-saat khusus dimana Anda harus mengeluarkan uang dalam jumlah besar. Misalnya pada saat anak Anda mendaftar ke universitas favoritnya, Anda harus membayar uang pendaftaran dan hal ini tidak bisa ditunda. Oleh karena itu saya mengajarkan Anda cara merencanakan masa depan keuangan Anda. Jangan sampai anak tidak bisa sekolah hanya karena masalah dana!

Dunia semakin marak dengan sifat konsumtif, terlebih lagi dengan keberadaannya kartu kredit yang memungkinkan seseorang untuk berbelanja tanpa membayar cash. Tanpa disadari sudah banyak orang yang terjerat hutang. Keuangan Pribadi mengajarkan manajemen hutang agar orang-orang dapat mengeliminasi hutang-hutang yang merugikan mereka secepat mungkin. Daripada uang habis buat bayar bunga hutang, lebih baik untuk investasi!

Anda dipandu untuk membangun kekayaan dari keadaan Anda sekarang. Bukan hanya teori, melainkan melalui langkah yang benar-benar dapat dipraktekkan.

Anda juga akan mendapat hak menjadi affiliate ebook ini. Anda akan mendapatkan komisi 50% untuk tiap penjualan! Pertimbangkan ini, bahwa Anda dapat menolong orang lain mengatasi masalah finansial mereka sambil mendapatkan penghasilan tambahan! Klik disini untuk keterangan lebih lanjut!

Anda akan dipandu untuk melakukan 3 tahap ampuh pembangun kekayaan

· Tahap 1 – Motivasi. Pertama-tama Anda akan mempelajari cara menanamkan impian Anda, menjadikannya begitu nyata sehingga Anda YAKIN bahwa Anda akan mencapainya!

· Tahap 2 – Memberdayakan dana. Anda akan dipandu untuk mengoptimalisasi pendapatan dan mengumpulkan modal awal untuk dikembangkan. Anda juga akan mendapatkan langkah efektif untuk meruntuhkan gunung-gunung utang yang membunuh Anda pelan-pelan. Pada tahap ini, aliran keuangan Anda akan berubah menjadi positif!

· Tahap 3 – Melipatgandakan kekayaan. Anda akan dipandu untuk melipatgandakan dana yang sudah Anda kumpulkan pada tahap 2 melalui pilihan-pilihan investasi yang ada. Setelah menguasai tahap ini, Anda akan mampu memberdayakan uang Anda agar dapat bekerja untuk Anda.

Hanya dengan 3 tahap saja, Anda bisa lepas dari segala masalah keuangan yang Anda alami saat ini! Semua rahasia kesuksesan finansial, mulai dari konsep sampai praktiknya akan anda temukan dalam ebook ini. Tidak peduli berapa penghasilan Anda sekarang, ebook ini tetap akan memberikan manfaat besar untuk Anda dan dompet Anda!

Hanya dengan mengikuti seluruh materi panduan ini, tanpa Anda sadari, keuangan Anda telah membaik, utang-utang Anda lunas, dan bahkan Anda akan melihat diri Anda menjadi kaya! Anda akan berkembang menjadi lebih disiplin, bijaksana, dan penuh motivasi. Dan pastinya, saku Anda akan selalu terisi, Anda akan lebih bebas dan bahagia!

Saya mungkin bukan sastrawan atau pengarang novel ulung yang bisa menulis dengan bahasa indah, tapi saya jamin proses belajar anda akan menyenangkan. Anda tidak perlu khawatir akan bahasa yang berat dan membosankan, tiap materi pembelajaran akan dimulai dengan cerita ringan. Panduan prakteknya pun disajikan dengan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti. Anda pasti akan menikmatinya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Komentar